Ketua Pengadilan Negeri Baubau YM Bapak Dr.Nur Kholis, S.H., M.H beserta Hakim Pengadilan Negeri Baubau YM Ibu Wa Ode Sangia, S.H, YM Bapak Rinding Sambara, S.H, dan YM Bapak Rachmat S.H.I La Hasan, S.H., M.H. mengikuti Pelatihan Singkat Hak Kekayaan Int
Baubau, 30 Agustus 2022
Ketua Pengadilan Negeri Baubau YM Bapak Dr.Nur Kholis, S.H., M.H beserta Hakim Pengadilan Negeri Baubau YM Ibu Wa Ode Sangia, S.H, YM Bapak Rinding Sambara, S.H, dan YM Bapak Rachmat S.H.I La Hasan, S.H., M.H. mengikuti Pelatihan Singkat Hak Kekayaan Intelektual yang diselenggarakan oleh Pengadilan Tinggi Sulawesi Tenggara & Japan International Cooperation Agency bertempat di Hotel Clarion, Kendari-Sulawesi Tenggara. Pelatihan Singkat ini berlangsung dari tanggal 29 Agustus sampai dengan tanggal 1 September 2022. Pelatihan ini dilaksanakan dalam rangka kerjasama Mahkamah Agung dengan Japan International Cooperation Agency (JICA), diharapkan dengan adanya pelatihan singkat ini dapat meningkatkan pengetahuan Para Hakim di bidang Hak Kekayaan Intelektual.