HTML5 Powered with CSS3 / Styling, and SemanticsLevel Double-A conformance, 
          W3C WAI Web Content Accessibility Guidelines 2.0 The founding members and signatories who represent the International Consortium for Court Excellence

Berita / Pengumuman Terkini

Di halaman ini merupakan berita, pengumuman, serta kegiatan terbaru seputar Pengadilan Negeri Baubau

Articles in Category: Berita/Pengumuman Publik

Pembinaan Bidang Teknis dan Administrasi Yudisial oleh Pimpinan Mahkamah RI yakni Ketua Mahkamah Agung RI YM. Bapak Prof. Dr. H.M. Syarifuddin, S.H., M.H, Wakil Ketua Mahkamah Agung RI YM. Bapak YM. Dr. Sunarto, S.H., M.H., Ketua Kamar Pembinaan YM.Bapak

on Jumat, 07 Juli 2023. Posted in Berita/Pengumuman Publik

Baubau, 6 Juli 2023
Bertempat di Ruang Media Center Ketua Pengadilan Negeri Baubau Kelas IB YM. Bapak Joko Dwi Atmoko, S.H., M.H bersama Para Hakim, Panitera dan Sekretaris Pengadilan Negeri Baubau mengikuti Kegiatan Pembinaan Bidang Teknis dan Administrasi Yudisial oleh Pimpinan Mahkamah RI yakni Ketua Mahkamah Agung RI YM. Bapak Prof. Dr. H.M. Syarifuddin, S.H., M.H, Wakil Ketua Mahkamah Agung RI YM. Bapak YM. Dr. Sunarto, S.H., M.H., Ketua Kamar Pembinaan YM.Bapak Takdir Rahmadi, S.H., LLM, dan PLH. Sekretaris Mahkamh Agung RI Bapak Sugiyanto, S.H, bagi Jajaran Empat Lingkungan Peradilan Seluruh Indonesia. Kegiatan dilaksanakan secara daring melalui Zoom Meeting pada pukul 08.00 Wita sampai selesai.
Dalam Sambutannya Ketua Mahkamah Agung RI YM.Bapak Prof. Dr. H.M. Syarifuddin, S.H., M.H mengingatkan dalam menghadapi Tahun Politik 2024 kepada Para hakim dan aparatur peradilan di seluruh Indonesia agar tidak ikut-ikutan mendukung salah satu calon peserta pemilu, baik secara langsung maupun tidak langsung, Selain itu, Para hakim dan warga peradilan agar senantiasa menjaga integritas dan profesionalitas karena, seberapapun canggihnya sistem dan perangkat teknologi yang kita miliki, jika aparaturnya tidak mampu menjaga marwah lembaga peradilan dengan integritas dan profesionalitas, maka kita hanya akan menghadapi kehancuran.

/*userway*/